Cara Daftar Ulang Apabila Ditolak Google Adsense Lewat Flixya

gambar cara mudah diterima google adsense, gambar agar di approved google adsense
  Selamat datang teman-teman blogger di manapun anda berada, pada postingan yang kemarin saya sudah menuliskan suatu artikel tentang Cara Agar Diterima Google Adsense dengan cara mendaftar melalui Flixya, dan mungkin anda sudah melakukannya dan ditolak juga oleh Google Adsense. Pada kesempatan ini saya akan memberikan jalan keluar yang terbaik yaitu cara mendaftar ulang jika ditolak Google Adsense lewat Flixya.

 

 Berikut ini adalah Cara Daftar Ulang Jika Ditolak Google Adsense Lewat Flixya :
  1. Pertama yang anda perlu lakukan adalah mengupdate terlebih dahulu pada akun flixya anda dengan cara menambah postingan, upload foto atau video atau juga dengan memperbaiki isi postingan anda, foto dan video agar temanya bisa seragam
  2. lalu anda buka akun Google anda setelah itu buka Email yang berisi tentang penolakan dari pihak Google Adsense.
  3. Setelah itu anda Klik link https://www.google.com/adsense?hl=en_US , dan anda akan menuju halaman baru yang isinya adalah formulir pendaftaran ulang Google Adsense.
  4. Isikan  kembali formulir yang kosong sesuai yang diperintahkan oleh Google Adsense.
  5. Selanjutnya setelah anda selesai  mengisi semua data anda yang sebenarnya, anda klik " Resubmit ".
  6. Tunggu hingga beberapa jam atau hari untuk menerima balasan Email dari Google Adsense.
  7. Kalau di tolak lagi,  janganlah sampai anda putus asa. Yang perlu anda lakukan " Resubmit Ulang " terus hingga anda mendapat balasan Email yang berisi keterangan bahwa anda sudah diterima Google Adsense.


  Itu saja teman, sedikit pengetahuan dari saya. Apabila anda mencoba cara daftar ulang Google Adsense seperti cara-cara diatas, Kemungkinan besar 90% anda akan diterima. Semoga cara-cara diatas dapat bermanfa'at buat anda yang mengalami penolakan Google Adsense.



Komentar